JAKARTA - Perjalanan antarkota di wilayah Solo hingga Madiun kini semakin mudah dengan hadirnya Kereta Api Bandara Adi Soemarmo atau KA BIAS.
Layanan ini dirancang untuk menunjang mobilitas masyarakat yang membutuhkan akses transportasi praktis, khususnya bagi penumpang dari dan menuju Bandara Adi Soemarmo. Pada Kamis 29 Januari 2026, jadwal KA BIAS Solo–Madiun menjadi informasi penting yang perlu dicermati agar perjalanan dapat berlangsung lancar tanpa kendala waktu.
Berdasarkan keterangan dari laman Direktorat Jenderal Perkeretaapian, KA BIAS merupakan bagian dari proyek percepatan transportasi publik. Tujuan utama layanan ini adalah menghadirkan moda transportasi yang terintegrasi, efisien, serta mendukung aktivitas masyarakat lokal. Dengan rute Bandara Adi Soemarmo menuju Madiun dan sebaliknya, KA BIAS menyediakan alternatif perjalanan yang nyaman dengan sejumlah stasiun pemberhentian strategis.
Fungsi KA BIAS dalam mendukung mobilitas
Keberadaan KA BIAS memberikan manfaat nyata bagi masyarakat yang sering bepergian antardaerah di Jawa Tengah dan Jawa Timur bagian barat. Layanan ini membantu mengurangi ketergantungan pada kendaraan pribadi, sekaligus menawarkan waktu tempuh yang relatif singkat. Penumpang juga memiliki banyak pilihan jadwal keberangkatan sehingga dapat menyesuaikan perjalanan dengan kebutuhan masing-masing.
Selain itu, KA BIAS juga menjadi solusi bagi penumpang pesawat yang ingin melanjutkan perjalanan darat. Integrasi dengan Bandara Adi Soemarmo membuat layanan ini semakin relevan, terutama bagi pelaku perjalanan dinas maupun wisatawan. Dengan tarif terjangkau, KA BIAS dinilai ramah bagi berbagai kalangan.
Rute Solo menuju Madiun pulang pergi
KA BIAS melayani perjalanan Solo–Madiun pulang pergi dengan dua rangkaian layanan. Rangkaian A berakhir di Stasiun Madiun, sementara rangkaian B melanjutkan perjalanan hingga Stasiun Caruban. Mengacu pada data aplikasi Access by KAI, berikut jadwal lengkap KA BIAS Solo–Madiun pada Kamis 29 Januari 2026.
Dari Stasiun Adi Soemarmo, kereta berangkat pukul 06.00 WIB, 08.35 WIB, 12.00 WIB, 14.05 WIB, dan 17.30 WIB. Selanjutnya, KA BIAS singgah di Stasiun Kadipiro pada pukul 06.10 WIB, 08.45 WIB, 12.10 WIB, 14.15 WIB, dan 17.40 WIB.
Kereta kemudian berhenti di Stasiun Solo Balapan pada pukul 06.18 WIB, 08.53 WIB, 12.18 WIB, 14.23 WIB, dan 17.48 WIB. Dari sana, perjalanan dilanjutkan ke Stasiun Solo Jebres dengan jadwal keberangkatan 06.27 WIB, 09.02 WIB, 12.27 WIB, 14.32 WIB, dan 17.58 WIB.
KA BIAS juga melayani Stasiun Palur pada pukul 06.35 WIB, 09.10 WIB, 12.34 WIB, 14.40 WIB, dan 18.06 WIB. Berikutnya, kereta singgah di Stasiun Sragen pada pukul 06.54 WIB, 09.29 WIB, 12.53 WIB, 14.59 WIB, dan 18.25 WIB.
Perjalanan berlanjut ke Stasiun Walikukun dengan jadwal 07.17 WIB, 09.51 WIB, 13.14 WIB, 15.21 WIB, dan 18.47 WIB. Setelah itu, KA BIAS berhenti di Stasiun Ngawi pada pukul 07.34 WIB, 10.10 WIB, 13.49 WIB, 15.39 WIB, dan 19.05 WIB.
Kereta kemudian tiba di Stasiun Magetan pada pukul 07.51 WIB, 10.27 WIB, 14.06 WIB, 15.56 WIB, dan 19.22 WIB. Untuk rangkaian A, KA BIAS tiba di Stasiun Madiun pada pukul 08.03 WIB, 10.39 WIB, 14.18 WIB, 16.08 WIB, dan 19.34 WIB. Sementara rangkaian B melanjutkan perjalanan hingga Stasiun Caruban dengan waktu tiba 10.59 WIB dan 19.54 WIB.
Perjalanan Madiun menuju Solo
Untuk arah sebaliknya, KA BIAS Madiun–Solo juga beroperasi dengan jadwal yang teratur. Dari Stasiun Caruban, kereta berangkat pukul 05.40 WIB dan 11.15 WIB. Sementara dari Stasiun Madiun, keberangkatan dijadwalkan pada pukul 05.56 WIB, 08.10 WIB, 11.31 WIB, 15.00 WIB, dan 16.20 WIB.
KA BIAS kemudian singgah di Stasiun Magetan pada pukul 06.10 WIB, 08.20 WIB, 11.45 WIB, 15.11 WIB, dan 16.31 WIB. Dari sana, kereta melanjutkan perjalanan ke Stasiun Ngawi pada pukul 06.27 WIB, 08.59 WIB, 12.02 WIB, 15.44 WIB, dan 16.48 WIB.
Selanjutnya, KA BIAS berhenti di Stasiun Walikukun pada pukul 06.46 WIB, 09.43 WIB, 12.21 WIB, 16.04 WIB, dan 17.07 WIB. Kereta lalu tiba di Stasiun Sragen pada pukul 07.07 WIB, 10.04 WIB, 12.42 WIB, 16.25 WIB, dan 17.29 WIB.
Perjalanan dilanjutkan ke Stasiun Palur pada pukul 07.26 WIB, 10.23 WIB, 13.01 WIB, 16.44 WIB, dan 17.48 WIB. KA BIAS kemudian singgah di Stasiun Solo Jebres pada pukul 07.34 WIB, 10.30 WIB, 13.09 WIB, 16.51 WIB, dan 17.56 WIB.
Kereta berhenti di Stasiun Solo Balapan pada pukul 07.40 WIB, 10.36 WIB, 13.15 WIB, 16.57 WIB, dan 18.02 WIB. Setelah itu, KA BIAS melayani Stasiun Kadipiro pada pukul 07.52 WIB, 10.48 WIB, 13.27 WIB, 17.09 WIB, dan 18.13 WIB, sebelum akhirnya tiba di Stasiun Adi Soemarmo.
Harga tiket dan kemudahan pembelian
Menurut keterangan Direktorat Jenderal Perkeretaapian dan aplikasi Access by KAI, harga tiket KA BIAS tergolong terjangkau. Tarifnya bervariatif, mulai dari Rp7.000 hingga Rp40.000 tergantung rute yang dipilih penumpang. Harga ini dinilai ekonomis, terutama bagi masyarakat yang menginginkan perjalanan praktis tanpa harus repot.
Pemesanan tiket KA BIAS dapat dilakukan langsung di stasiun keberangkatan. Namun, untuk mempermudah, penumpang disarankan membeli tiket melalui aplikasi Access by KAI. Dengan pemesanan daring, penumpang dapat memastikan ketersediaan kursi lebih awal dan menghindari risiko kehabisan tiket saat membeli di lokasi.